REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Musim 2013/2014 belum berakhir. Namun, bomber Chelsea, Demba Ba telah memberi sinyal tempatnya merumput musim depan.
"Saya tidak tahu, tapi sangat mungkin saya tidak akan berada di Chelsea. Tetapi, saya belum mengambil keputusan," ujar Ba kepada RMC seperti dilansir ESPN, Jumat (11/4) dini hari WIB.
Ba baru saja mencetak gol krusial kontra Paris Saint-Germain pada fase perempat final Liga Champions tengah pekan ini. Namun, masa depannya bisa dibilang tidak menentu.
Pemain berusia 28 tahun itu bukan pilihan utama manajer the Blues Jose Mourinho. Musim ini saja, Ba baru menjadi starter dalam empat laga.
"Gol itu (saat melawan PSG) baik karena tahun ini bukan tahun yang hebat bagi saya," kata Ba yang juga dikenal sebagai fans PSG di masa kecilnya.
Dalam kesempatan yang sama, mantan pemain Newcastle United itu mengungkapkan hubungannya dengan dua penyerang Chelsea lainnya. Yaitu Fernando Torres dan Samuel Eto'o.
"Saya memiliki hubungan spesial dengan Torres dan Eto'o setelah semua kabar yang menyebut Chelsea membutuhkan striker. Itu membuat kami lebih termotivasi dan kami bersatu untuk menunjukkan bahwa Chelsea memiliki tiga penyerang hebat. Tapi, kita tidak memiliki apa-apa untuk dibuktikan kepada Mourinho," kata Ba.