REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Bek Bayern Muenchen Philipp Lahm mengungkapkan kegembiraannya setelah mengetahui undian babak semifinal Liga Champions yang mempertemukan Bayern Muenchen dengan Real Madrid.
Lahm mengatakan bahwa pertandingan melawan Real Madrid di babak semifinal Liga Champions akan menjadi sebuah pertandingan yang besar di kancah Liga Eropa.
Lahm menilai pertandingan melawan Cristian Ronaldo dan rekan-rekannya akan menjadi ujian terberat bagi Bayern Muenchen, namun Lahm tetap optimis Muenchen dapat mengalahkan Madrid di semifinal Liga Champions.
"Mereka merupakan tim besar, ini adalah ujian terberat Muenchen di musim ini," ujar Lahm seperti dilansir goal.com, Sabtu (12/3).
Lahm menegaskan bahwa Muenchen optimis untuk merebut kemenangan dan mencapai final Liga Champions yang akan berlangsung di Da Luz Lisbon salah satu stadion yang terletak di Portugal. Penjaga gawang Bayern Muenchen Emanuel Neur juga sudah tak sabar untuk segera melakukan pertandingan melawan Real Madrid.
"Ini akan menjadi pertandingan yang besar dan bersejarah, dua tim yang sama kuat saling bertemu," kata Neur.
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement