Selasa 22 Apr 2014 10:09 WIB

Kondisi 41 Korban Longsor Seattle Mengenaskan Saat Ditemukan

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Nidia Zuraya
Longsor di AS.
Foto: AP
Longsor di AS.

REPUBLIKA.CO.ID, SEATTLE -- Pejabat pemerintah mengumumkan jumlah korban longsor di kaki gunung Washington pada bulan lalu bertambah menjadi 41 orang, Senin (21/4) waktu setempat. Dua jenazah baru ditemukan oleh tim pencari setelah mereka mengeruk tanah longsoran dan lumpur-lumpur.

Pejabat daerah Snohomish mengatakan dari 41 korban meninggal, 39 jenazah telah berhasil diidentifikasi. Dua korban baru belum bisa dikenali. Sementara beberapa orang dikabarkan masih hilang. Dari 39 jenazah yang sudah dikenali, 22 orang diantaranya laki-laki dan 17 wanita dengan rentang usia 4 bulan hingga 91 tahun. Semua korban meninggal ini berada dalam keadaan yang cukup mengenaskan dengan luka-luka lebam.

Tim pencari hingga saat ini tidak pernah menemukan korban selamat dari tragedi tersebut. Pada umumnya, mereka yang selamat adalah mereka yang berhasil melarikan diri sebelum kejadian nahas itu terjadi. Longsor di daerah dekat sungai Stillaguamish itu terjadi pada 22 Maret lalu akibat hujan lebat.

Hujan membuat lumpur meluruh menyumbat sungai hingga tak mampu menahan luapan. Lumpur kemudian menyembur menghancurkan jalanan dan pemukiman dengan puluhan rumah di pinggiran Oso, 55 kilometer timur laut Seattle.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement