REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Klub raksasa Belanda, Ajax Amsterdam, akan menggelar tur akhir musim ini di Indonesia. Klub ibu kota Amsterdam itu sudah dipastikan akan menggelar turnya di dua kota besar, Jakarta dan Bandung.
Dijadwalkan, Ajax akan melakukan laga perdananya melawan Pesija Jakarta pada 11 Mei di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Selanjutnya, mereka akan menggelar pertandingan keduanya melawan Persib Bandung pada 14 Mei di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
"Ajax sudah sangat lama tidak tampil di Indonesia. Terakhir kali mereka tampil di Indonesia pada tahun 1975," kata CEO Nine Sport, Arief Putra Wicaksana, saat dikonfirmasi Republika di Kantor Kedubes Belanda, Jakarta, (24/4).
Ajax adalah klub yang cukup dominan di Belanda dalam beberapa tahun terakhir ini. Skuat yang dilatih Ronaldo De Boer itu selalu menjuarai Eredivisie dalam tiga tahun terakhir. Musim ini mereka berpeluang meraih trofi Eredivisie keempatnya dalam empat tahun terakhir.
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook