Sabtu 26 Apr 2014 23:25 WIB

Hamas: Rekonsiliasi Kebutuhan Utama Rakyat Palestina

Hamas-Fatah
Foto: IST
Hamas-Fatah

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT -- Perwakilan Hamas di Libanon, Ali Barkah, mengatakan kesepakatan pelaksanaan rekonsiliasi sangat penting bagi nasional Palestina dalam memerangi agresi Zionis Israel terhadap Al Quds, Tepi Barat dan Jalur Gaza.

Barkah meminta Presiden Palestina, Mahmoud Abbas, menganggap rekonsiliasi Palestina sebagai prioritas nasional dan tidak tunduk pada tekanan Amerika-Zionis yang bertujuan memperpanjang masa perundingan dengan mengorbankan kepentingan nasional Palestina.

Barkah meminta seluruh faksi Palestina mendukung rekonsiliasi dan bekerja demi memperbaiki masalah internal Palestina dengan kembali membangun dan memberdayakan PLO baik di dalam maupun di luar Palestina.

''Pelaksanaan rekonsiliasi Palestina dan mengakhiri perpecahan internal adalah kepentingan Palestina tingkat utama,'' kata Barkah seperti dikutip dari Infopalestina pada Jumat.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement