Sabtu 26 Apr 2014 23:45 WIB

Turki Siap Bantu Wujudkan Rekonsiliasi Palestina

Bendera Turki
Foto: worldatlas.com
Bendera Turki

REPUBLIKA.CO.ID, RAMALLAH -- Menlu Turki, Ekmeluddin Ehsanoglu, menegaskan kesiapan Turki secara penuh untuk berkontribusi dalam implementasi kesepakatan rekonsiliasi yang telah ditandatangani antara gerakan Fatah dan Hamas pada Rabu (23/4).

Hal tersebut disampaikan Oglu saat berkomunikasi lewat telepon kepada Presiden Otoritas Palestina, Mahmoud Abbas, Kamis (24/4). Oglu menyampaikan selamat atas penandatanganan kesepakatan rekonsiliasi yang dikenal dengan 'Deklarasi Shati' ini.

Ehsanoglu menegaskan dukungan Turki baik pemerintah maupun rakyat terhadap kesepakatan tersebut. Dia mengungkapkan kesiapan penuh Turki untuk berkontribusi dalam implementasi kesepakatan ini.

sumber : Infopalestina
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement