Senin 05 May 2014 19:10 WIB

Tabrak Kontainer Loko KA Bogowonto Terguling

Rep: lilis handayani/ Red: Taufik Rachman
KA Ekonomi
KA Ekonomi

REPUBLIKA.CO.ID,CIREBON – Kereta api (KA) Bogowonto relasi Pasar Senen – Yogyakarta menabrak truk kontainer di pintu perlintasan antara Stasiun Karangsuwung – Ciledug, Kabupaten Cirebon, Ahad (4/5) sekitar pukul 22.45 WIB. Truk kontainer bernopol  B 9010 NEH itu mogok di pintu perlintasan.

 

‘’Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,’’ ujar Manajer Humas PT KAI Daop III Cirebon, Suprapto, Senin (5/5).

 

Namun, beratnya bobot truk kontainer pengangkut mobil yang sedang dalam kondisi kosong muatan itu membuat lokomotif terguling dan gerbong kereta pembangkit anjlok dua as. Sedangkan tujuh gerbong yang ditariknya keluar jalur dan menyebabkan rusaknya rel kereta.

 

Tak hanya itu, gardu perlintasan kereta bernomor Pjl 240 yang ada di lokasi juga rata dengan tanah.

 

Suprapto mengungkapkan, pascakecelakaan, pihak PT KAI langsung berusaha memperbaiki jalur rel yang mengalami kerusakan. PT KAI juga berusaha untuk mengangkat gerbong kereta pembangkit yang anjlok dan mengevakuasi lokomotif terguling.

 

Menurut Suprapto, evakuasi terhadap gerbong pembangkit yang anjlok selesai dilakukan pada Senin (5/5) pukul 9.30 WIB. Sedangkan evakuasi terhadap lokomotif yang terguling, hingga berita ini diturunkan sekitar pukul 15.00 WIB, masih dilakukan.

 

Sementara itu, Wakapolres Cirebon, Kompol Ramses Sianipar, mengatakan, sopir truk kontainer dan kernet hanya lecet-lecet. Saat ini, keduanya sudah diamankan di Mapolsek Pabuaran. Pengemudi truk diketahui bernama Chaerudiansyah, warga Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon. ‘’Sopir dan kernet sedang kami mintai keterangan,’’ tandas Ramses.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement