Rabu 21 May 2014 14:13 WIB

Serangan Udara Pakistan Tewaskan 32 Pemberontak

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Fernan Rahadi
Serangan udara militer Pakistan (ilustrasi).
Foto: article.wn.com
Serangan udara militer Pakistan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, WAZIRISTAN -- Serangan udara di Pakistan terjadi di Waziristan utara dan menewaskan sedikitnya 32 pasukan pemberontak, termasuk para pemimpinnya. Pejabat setempat menyebutkan serangan udara tersebut ditargetkan di dekat perbatasan Afghanistan.

 “Sebelum serangan udara tersebut digencarkan, kami telah mendapatkan konfirmasi dari informasi intelijen terkait tempat persembunyian militan dan para komandannya,” kata pejabat militer senior di Miranshah.

Pihak militer mengatakan serangan tersebut ditargetkan pada militan yang terlibat dalam serangan terhadap pasukan Pakistan. Dalam serangan bom pada awal bulan ini, setidaknya sembilan tentara tewas dan beberapa lainnya terluka.

Terdapat serangan udara serupa sejak awal tahun ini, namun operasi ini sepertinya yang terbesar. Pembicaraan damai antara pemerintah dan kelompok Taliban Pakistan sempat terhenti.

Gencatan senjata antara kedua belah pihak pun berakhir pada pertengahan April. Ribuan warga Pakistan dilaporkan telah tewas dalam serangan bom sejak kelompok Taliban mulai melawan pemerintahan pada 2007.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement