Rabu 21 May 2014 19:29 WIB

CT Akan Panggil Freeport dan Newmont

Rep: Satya Festiani/ Red: Muhammad Hafil
Chairul Tanjung
Foto: Republika- Yoghi Ardhi
Chairul Tanjung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung akan memanggil dua perusahaan tambang raksasa asal Amerika Serikat (AS), PT Freeport dan PT Newmont. Pemanggilan akan dilakukan pekan depan.

"Minggu depan akan mengundang dua supplier besar terkait dengan perusahaan tambang yang selama ini bermasalah. satu Freeport dan Newmont," ujar CT, Rabu (21/5). Ia mengatakan akan meminta penjelasan kedua pihak secara detail, lengkap dan transparan.

Selain memanggil dua perusahaan tambang tersebut, Kemenko juga akan mengundang kementerian terkait untuk mendengarkan paparan dari perusahaan-perusahaan tersebut. "Kementerian terkait akan bertanya detail segala sesuatu dan meminta komitmen mereka," ujarnya.

Hasil rapat tersebut, ujar dia, akan dirapatkan dengan seluruh menteri. Hasilnya akan dibawa ke Presiden karena merupakan keputusan strategis. Ia mengatakan, apapun keputusannya harus diputuskan dalam sidang kabinet sebelum dilakukan perubahan kebijakan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement