Ahad 25 May 2014 09:07 WIB

Insiden Penembakan di Brussels Sebabkan Tiga Tewas dan Satu Cedera

Penembakan. Ilustrasi.
Foto: rawstory.com
Penembakan. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSELS -- Penembakan terjadi pada Sabtu (24/5) sore di pusat Kota Brussels. Diketahui tiga orang dan satu orang menderita luka serius akibat insiden penembakan tersebut.

Menurut saksi mata, tembakan dilepaskan sekitar pukul 16.00 waktu setempat di Museum Yahudi di Kabupaten Sablon di Brussels. Dua-belas orang yang sangat terkejut dibawa ke tempat perawatan oleh petugas perawatan, kata media setempat yang menguti Juru Bicara Regu Pemadam Pierre Meys.

"Karena kaget oleh pembunuhan yang dilakukan di Museum Yahudi, saya memikirkan korban yang saya lihak di lokasi dan keluarga mereka," kata Wakil Perdana Menteri Belgia Urusan Luar Negeri Didier Reynders di satu jejaring sosial.

Sementara Didier Reynders, yang berada di Kabupaten Sablon saat penembakan terjadi, tak bisa berhenti "memikirkan perbuatan anti-Semit mengingat pola serangan tersebut", kata Xinhua.

"Seluruh kabupaten ini ditutup. Lokasi orang Yahudi telah diamankan," kata harian L'Avenir. Menurut surat kabar itu, pelaku penembakan melarikan diri dengan naik kendaraan, tapi nomor mobil tersebut dicatat oleh polisi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement