Ahad 25 May 2014 23:15 WIB

Golkar Gunung Kidul Siap Menangkan Prabowo-Hatta

Prabowo Subianto
Foto: Aditya Pradana Putra/Republika
Prabowo Subianto

REPUBLIKA.CO.ID, GUNUNG KIDUL -- Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyatakan siap memenangkan pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dalam Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2014.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Gunung Kidul, Heri Nugroho, di Gunung Kidul, Minggu, mengatakan pihaknya belum memperoleh surat resmi dari DPP terkait dukungan kepada Prabowo-Hatta, namun telah bergerak untuk memenangkan Prabowo-Hatta.

"Kami sebagai pengurus daerah sudah tahu apa yang akan diperintahkan oleh pusat dan siap menjalankan keputusan tersebut," kata Heri dengan menegaskan tidak akan terpengaruh isu perpecahan di antara elite parpol berlogo pohon beringin itu.

Ia mengatakan semua kader partai Golkar Gunung Kidul wajib mengikuti keputusan DPP, apabila tidak tetap akan dikenakan sanksi sesuai tingkat kesalahannya. "Semua sudah diwajibkan mendukung Prabowo-Hatta," katanya.

Sebagai wujud dukungan, katanya, kader Partai Golkar siap bergerak di akar rumput untuk menyosialisasikan Prabowo-Hatta ke masyarakat.

"Pascadeklarasi enam partai politik di Gunung Kidul, tim dan kader sudah bergerak ke masyarakat," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement