Selasa 27 May 2014 06:36 WIB

Reaktor Nuklir Fukushima Akan Dilindungi Dinding Es Raksasa

Rep: Eric Iskandarsyah/ Red: Muhammad Hafil
Reaktor nuklir Fukushima
Foto: Kyodo
Reaktor nuklir Fukushima

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Jepang berencana untuk mewujudkan rencana ambisiusnya untuk membekukan tanah di sekitar reaktor nuklir Fukushima, hal ini dinilai perlu untuk dilakukan guna mencegah penyebaran air yang telah terkontaminasi oleh radiasi nuklir.

Seperti yang dilansir dari The Verge, Jepang telah melakukan uji coba rencana ini pada September 2013 dan akan merealisasikan rencana ini pada bulan Juni 2014.

Proyek ini akan membekukan tanah di sekitar empat reaktor yang ada. Pembekuan tanah ini dilakukan dengan menggunakan pipa khusus berisi bahan pendingin yang akan membekukan tanah hingga mencapai suhu minus 40 derajar celcius. 

Pembekuan tanah ini diharapkan mampu memberikan isolasi yang cukup baik dalam mencegah adanya air yang keluar maupun masuk kedalam wilayah reaktor. Proyek yang memakan biaya sebesar 314 juta dolar Amerika ini diharapkan dapat terselesaikan pada Maret 2015.

Sebelum rencana ini disetujui, pihak pemerintah Jepang dan bebrapa ahli sempat meragujan efektifitas dari proyek mahal ini, meskipun demikian, proyek ini tetap dapat dilanjutkan untuk membuktikan seberapa sukses dinding tersebut mencegah adanya kontaminasi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement