Selasa 27 May 2014 12:01 WIB

Kuota SNMPTN Tak Terpenuhi

Rep: Dyah Ratna Meta/ Red: Indira Rezkisari
Ketua umum SNMPTN & SBMPTN 2014 Prof Dr Ganjar Kurnia saat jumpa pers hasil SNPTN 2014 di Gedung Kemendikbud, Jakarta, Senin (26/5). Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2014 meluluskan 125.406 siswa atau setara dengan 16,13% dar
Foto: Rakhmawaty La'lang/Republika
Ketua umum SNMPTN & SBMPTN 2014 Prof Dr Ganjar Kurnia saat jumpa pers hasil SNPTN 2014 di Gedung Kemendikbud, Jakarta, Senin (26/5). Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2014 meluluskan 125.406 siswa atau setara dengan 16,13% dar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)  Ganjar Kurnia mengatakan, pendaftar total SNMPTN  sebesar  777.536.  Sedangkan siswa yang lolos SNMPTN sebanyak 125.406 total.

"Memang kuota atau  daya tampung kursi SNMPTN sebanyak 133.406. Namun memang tidak harus dipenuhi jika pendaftar nilainya tidak sesuai dengan kualifikasi," kata Ganjar dalam konferensi pers di Jakarta, Senin sore, (26/5).

Walau kursi SNMPTN masih ada, ujar Ganjar, siswa yang tidak lolos tetap tidak dimasukkan untuk memenuhi kuota. Setiap Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tidak  mau memaksakan diri agar siswa memenuhi kursi mereka.

"Setiap PTN memiliki nilai minimal yang harus dipenuhi oleh siswa yang  ikut SNMPTN. Ini dilakukan guna menjaga kualitas PTN," kata Ganjar.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement