Sabtu 31 May 2014 09:44 WIB

Empoli Kembali ke Serie A Setelah Absen Enam Tahun

Serie A Italia
Foto: www.footballticketnet.com
Serie A Italia

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Empoli akhirnya kembali ke kancah kompetisi teratas Italia, Serie A setelah enam tahun tertahan di Serie B.

Empoli berhak naik tingkat setelah tim Tuscan itu mengalahkan Pescara 2-0. Hasil itu membuat Empoli berada di urutan kedua klasemen Serie B dan otomatis promosi ke Serie A.

Gol bunuh diri yang dilakukan Federico Di Francesco 20 menit menjelang laga usai serta gebrakan Francesco Tavano sebagai golnya yang ke-22 pada musim ini membuat tim Maurizio Sarri unggul.

Pendukung Empoli sontak merayakan kemenangan mereka di Stadio Carlo Castellani.

sumber : Antara/Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement