REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI—Wali Kota Sukabumi, Mohamad Muraz mengeluhkan hampir punahnya ikan lokal Sukabumi. Pasalnya, sejumlah jenis ikan lokal Sukabumi sudah jarang ditemui.
Pernyataan ini disampaikan dalam acara temu koordinasi dan sinergitas unit pelaksana teknis (UPT) budidaya air tawar, di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar (BBPBAT) Sukabumi, Rabu (4/6).
’’Dulu spesies ikan seperti genggehek, beunteur dan arelot banyak ditemukan,’’ ujar Muraz. Namun sayangnya terang dia, saat ini keberadaan ikan yang ada di sungai tersebut jarang ditemui. Padahal, jenis ikan tersebut ada yang harganya mahal seperti ikan arelot.
Hal ini dikarenakan ikan tersebut termasuk ikan hias. Sementara ikan beunteur ujar Muraz, mempunyai kandungan protein yang tinggi. Terlebih, ikan tersebut sangat enak dimakan dan menjadi ciri khas makanan Sukabumi.
Oleh karena itu lanjut Muraz, BBPBAT dapat mengembangkan spesies ikan lokal Sukabumi. Harapannya, jenis ikan tersebut dapat dilestarikan.
‘’Kami akan berupaya mengembangkan komiditas ikan lokal,’’ ujar Dirjen Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Slamet Soebjakto kepada wartawan selepas acara di BBPBAT Sukabumi. Langkah ini untuk menjawab harapan dari Wali Kota Sukabumi.
Slamet mengatakan, upaya pengembangan ikan lokal ini tidak hanya dilakukan di Sukabumi. Langkah serupa dilakukan dengan mengembangkan ikan lokal lainnya di daerah lain. Misalnya ikan harua di Kalimantan.Padahal lanjut Slamet, warga di sana sangat familiar dengan ikan lokal tersebut. Akibatnya, masyarakat enggan mengkonsumsi ikan jenis baru.