REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Timnas U-18 menyatakan kesiapannya untuk mengalahkan Brunei Darussalam pada pertandingan perdana Grup B "Asian Schools Football U-18 Championship" di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Jumat (6/6).
Semua lawan pada turnamen ASF U-18 tersebut berat, tetapi timnya akan memanfaatkan pertandingan perdana melawan Brunei Darussalam untuk motivasi pertandingan selanjutnya, kata Pelatih Timnas U-18 Indonesia, Maman Suryaman di Solo, Kamis (5/6).
Menurut dia, persiapan mengikuti ASF sekitar satu bulan dan kualitas pemainya banyak mengalami perkembangan karena mereka terus berlatih di Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) masing-masing.
Timnas U-18 pada turnamen yang sama di Thailand tahun sebelumnya mampu menjadi juara kedua. Ryan Ardiansyah dan kawan-kawan yang berlaga menjadi tuan rumah di Solo, mempunyai peluang besar bisa menjuarai turnamen ini.
Menurut dia, Tim Indonesia pada ASF tersebut tergabung di Grup B, bersama Thailand, Hong Kong, dan Brunei Darussalam. Sementara, Grup A terdiri dari Korsel, Tiongkok, Malaysia, Sri Lanka dan Singapura. "Saya menilai kekuatan seluruh lawan di Grup B merata sehingga mereka semua memilik peluang," katanya.
Menurut dia, dengan kekuatan tim merata tersebut, Indonesia mempunyai peluang besar mencapai prestasi terbaik. Juara menjadi target karena pelaksanaan sebelumnya menjadi runner up di negara lain.
Meskipun persiapan timnya cukup mepet, kata dia, 20 pemain yang merupakan hasil seleksi di Bogor dapat penunjukan penampilan terbaik untuk menaklukan tim-tim dari Asia itu.
Menurut dia, pada pertandingan perdana lawan Brunei harus tetap fokus sepanjang pertandingan karena kemenangan yang diperoleh akan menentukan laga selanjutnya.