REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Tim Merah Putih menargetkan perolehan suara sebesar 60 persen bagi pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Kabupaten Cirebon. Hal itu terungkap dalam deklarasi Tim Merah Putih di Kabupaten Cirebon, Ahad (8/6).
Deklarasi dilakukan dengan pembacaan ikrar pemenangan Prabowo-Hatta, yang diikuti partai politik pengusung, sejumlah lembaga swadaya masyarakat (LSM), ormas dan relawan.
''Kami optimis pasangan Prabowo-Hatta bisa meraih kemenangan,'' tegas Ketua Tim Merah Putih, Subhan, di sela-sela deklarasi.
Subhan berharap, semua parpol dan komponen pendukung bekerja keras memenangkan Prabowo-Hatta. Tak hanya itu, ratusan warga juga membubuhkan tanda tangan di atas kain putih sebagai bentuk dukungan Prabowo-Hatta. Mereka mengaku tulus mendukung pasangan nomor urut satu itu.
''Kami mendukung karena hanya Prabowo - Hatta yang dapat memimpin negara ini ke arah lebih maju dan memiliki harga diri,'' tandas seorang warga Sutawinangun, Kabupaten Cirebon, yang ikut membubuhkan tanda tangan, Erwin.