Senin 09 Jun 2014 17:38 WIB

Preity Zinta Marahi Netizen karena Alia Bhatt

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Djibril Muhammad
Preity Zinta
Preity Zinta

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Aktris Bollywood, Alia Bhatt beberapa waktu lalu menjadi bulan-bulanan netizen India karena blunder dalam memberikan jawaban tentang presiden pertama India.

Dalam acara 'Koffee with Karan,' Alia menjawab presiden pertama India adalah Prithviraj Chauhan, pahlawan nasional India. Padahal, jawaban sesungguhnya adalah Rajendra Prasad.

Sejak itu, aktris remaja ini menjadi bahan tertawaan di berbagai situs jejaring sosial. Sementara Alia dan keluarganya tidak ambil pusing tentang berbagai ejekan untuknya.

Aktris cantik India, Preity Zinta justru kesal dan marah dengan aksi netizen yang keterlaluan menjadikan Alia bulan-bulanan di dunia maya.

"Mengapa mereka (netizen) tak bosan-bosannya melontarkan lelucon sampah untuk Alia. Apakah hanya kerena dia seorang gadis yang menarik, cantik dan sukses? Jika dia tidak memiliki semua itu, maka tak seorangpun akan peduli dengannya. Alih-alih kalian memujinya ditiga film pertamanya, orang-orang di internet sepenuhnya mengatakan semua hal yang buruk-buruk tentangnya," ujar Preity dilansir dari Bollywood Celebden, Senin (9/6).

Preity mengatakan apapun yang telah dilakukan Ali sama sekali tidak menyakiti hati siapapun. Dia bekerja keras dengan rofesinya dan memperoleh kesuksesan karena kemampuannya sendiri.

"Dia tidak menang lotre atau mencuri uang dari rekening ayah kalian. Dia juga tidak melakukan apapun yang membahayakan kalian, dan kalian hanya bisa mengatakan hal-hal buruk tentangnya. Orang-orang harus menghentikan omong kosong ini," ujar Preity.

Preity dan Alia pernah bekerja sama dalam satu film ketika Alia masih berusia tujuh tahun.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement