Senin 23 Jun 2014 14:18 WIB

Kedua Tersangka Pembunuh Ade Sara Sore Ini Masuk Rutan

Ade Sara Angelina Suroto (19 tahun), mahasiswi Universitas Bunda Mulia (UBM), yang dibunuh mantan kekasihnya.
Foto: IST
Ade Sara Angelina Suroto (19 tahun), mahasiswi Universitas Bunda Mulia (UBM), yang dibunuh mantan kekasihnya.

REPUBLIKA.CO.ID, KEMAYORAN -- Berkas perkara pembunuhan Ade Sara Angelina Suroto (19) dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat (Kejari Jakpus) hari ini, Senin (23/6). Kedua tersangka Hafitd (19 tahun) dan Assyifa (19 tahun) telah mendatangi Kejari sejak pukul 11.40 dengan menggunakan mobil Avanza dengan plat B 748 LAY.

Penyidik Subdit Umum Unit V Jatanras Polda Metro Jaya Brigadir Suhartono mengatakan, kemungkinan sore hari nanti kedua tersangka akan dititipkan ke rumah tahanan (rutan). "Kemungkinan nanti sore kalau udah lengkap semua tahanan se-Jakarta Pusat," kata Suhartono.

Kuasa Hukum kedua tersangka, Hendra Heriansyah mengatakan kedua tersangka akan dipindahkan ke rutan secara terpisah dengan estimasi waktu sekitar pukul 15.00 WIB. Hafitd akan dititip ke rutan Salemba sedangkan Assyifa di rutan Pondok Bambu.

"Ditahannya selama 20 hari ke depan, kalau nggak ada perpanjangan," kata Hendra. Hendra mengatakan, di Kejari kedua tersangka diterima oleh jaksa penuntutnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement