Sabtu 28 Jun 2014 03:23 WIB

Pemkot tak Persoalkan PSK Dolly Tolak Dana Stimulan

Red: Agung Sasongko
Dana kompensasi dolly
Foto: Antara
Dana kompensasi dolly

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemerintah Kota Surabaya tidak mempersoalkan sedikitnya pengambilan dana stimulan untuk pekerja seks komersial (PSK) dan mucikari eks lokalisasi Dolly dan Jarak.

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya, Deddy Sosialisto, Jumat, mengatakan pada hari terakhir pengambilan dana stimulan pada Kamis (26/6) untuk PSK sebanyak 27 orang dan mucikari sebanyak 6 orang.

"Jumlah PSK yang sudah mengambil uang kompensasi sebanyak 397 orang dan mucikari 69 orang. Sedangkan yang mengembalikan sebanyak 5 PSK dan 3 mucikari," katanya.

Sementara itu, berdasarkan data PSK yang berhak mendapatkan uang stimulus berjumlah 1.449 orang dan mucikari 311 orang. PSK mendapatkan uang kompensasi sebesar Rp5,050 juta dan mucikari sebanyak Rp5 juta.