Puasa Hari Pertama, Jakarta Fair Tetap Ramai Pengunjung

Red: Maman Sudiaman

Senin 30 Jun 2014 21:26 WIB

Pengunjung JFK tetap membludak di bulan Ramadhan Foto: Istimewa Pengunjung JFK tetap membludak di bulan Ramadhan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2014 tetap meriah pada hari pertama ibadah puasa. Semua peserta buka seperti hari-hari sebelumnya, jumlah pengunjung pun membludak. Suasana ramai sudah terasa di area parkir Jakarta Fair yang terlihat penuh. Namun, tidak perlu khawatir tidak kebagian tempat parkir buat kendaraan anda, karena juru parkir dengan sigap mengarahkan dan mengaturnya.

Begitupun saat antrean di loket penjualan tiket masuk. Para pengunjung dengan teratur mengantre membeli tiket masuk. Meskipun jumlahnya banyak namun cepat terlayani sehingga pengunjug bisa segera masuk ke arena pameran.

Di lokasi pameran kemeriahan juga tetap terjadi. Tidak ada satupun peserta yang menutup barang dagangannya, termasuk penjual makanan dan mininuman. "Tidak semua pengunjung yang datang berpuasa. Banyak juga anak-anak, makanya tetap buka normal menjual makanan," kata Erna salah satu penjaga booth hotdog.

Lagipula, yang dijual banyak makanan yang tahan lama seperti snack ringan dan minuman kemasan. Sehingga tetap awet walaupun tidak langsung dimakan. "Yang beli minuman botol biasanya mempersiapkan untuk berbuka puasa," tambah Erna.

Salah satu pengunjung bernama Devi mengaku sengaja datang di awal puasa dengan harapan ada promosi tambahan. Kemudian, pekan ini adalah pekan terakhir pameran. "Biasanya sih kalo puasa diskonan banyak, kemudian karena pekan terakhir mulai gila-gilaan jualannya," katanya.

Dari keterangan panitia JFK kepada ROL, Senin (30/6), untuk keperluan Ramadan dan Idul Fitri sejumlah peserta pameran sudah menyiapkan promo. Stan toko pakaian Matahari misalnya yang menjual pakaian Muslim dan perlengkapan ibadah diskon hingga 80 persen. Kemudian untuk sepatu dan celana seperti Mark and Spencer juga mengobral barangnya hingga 70 persen.

Untuk keperluan kue-kue lebaran anda bisa mengunjungi stan khong guan di arena open space. Selama Jakarta Fair Kemayoran harga yang dijual jauh lebih murah dibanding harga reguler.

Jakarta Fair Kemayoran 2014 dibuka setiap hari mulai pukul 15.30 sampai 23.00 pada hari biasa, dan mulai pukul 10.00 sampai 24.00 pada akhir pekan. Harga tiket masuk tidak naik alias tetap seperti tahun lalu yakni Rp 25 ribu pada hari biasa dan Rp 30 ribu pada akhir pekan. Bahkan ada keringanan harga tiket khusus untuk hari Senin Rp 20 ribu saja.

Terpopuler