Jalani Jadwal Ketat, Atlet Renang tak Berpuasa

Red: Agung Sasongko

Rabu 02 Jul 2014 06:00 WIB

Atlet Renang Indonesia, Ricky Anggawijaya Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto Atlet Renang Indonesia, Ricky Anggawijaya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para perenang Muslim di Pelatnas terpaksa hampir tidak menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadhan karena ketatnya jadwal latihan pelatnas menghadapi Asian Games 2014.

"Para atlet-atlet inti yang dipersiapkan tidak ada yang berpuasa karena waktunya sudah mepet, kecuali Sabtu-Minggu mereka boleh puasa karena libur," kata pelatih nasional cabang renang Albert C. Sutanto saat dihubungi di Jakarta, Selasa kemarin.

Pada bulan Ramadhan ini, jadwal latihan harian cabang renang tidak berubah yakni dua kali latihan per hari dari Senin-Jumat. Latihan pagi berdurasi 2-2,25 jam dan sore selama 1,5-2 jam. Sementara pada Sabtu, jadwal latihan hanya dilakukan pada pagi hari.

Pendeknya waktu yang tersisa menjelang Asian Games yang akan digelar pada 19 September-4 Oktober 2014 itu membuatnya hanya memberikan libur pada Sabtu dan Minggu saja. Albert menambahkan atlet Muslim diberikan toleransi libur selama dua hari pada awal Ramadhan sehingga mereka bisa berpuasa selama dua hari.

"Tapi setelah itu ya kembali berlatih," kata dia.

Dia menegaskan pihaknya bukan melarang atlet berpuasa, tetapi umumnya para atlet tidak kuat untuk berpuasa ketika latihan karena stamina yang terkuras. Saat ini, menurutnya, program latihan sudah memasuki tahap persiapan khusus yang memfokuskan pada pemantapan latihan jarak dan gaya spesialisasi atlet tersebut.

Terpopuler