REPUBLIKA.CO.ID, DAMASKUS -- Presiden Suriah Bashar al-Assad mengangkat Najah Attar sebagai Wakil Presiden baru, Sabtu (19/7).
Seperti dilaporkan kantor berita resmi Suriah, SANA, Najah Attar telah menjadi wakil presiden urusan kebudayaan sejak 2006 dan dekrit baru presiden telah mengangkat wanita pejabat tersebut sebagai wakil tunggal presiden.
Beberapa sumber yang mengetahui memberitahu Xinhua - pengangkatan Najah Attar sejalan dengan undang-undang dasar baru sebagai wakil Presiden Bashar selama masa jabatan tujuh-tahun ketiga, yang secara resmi dimulai pada 17 Juli.
Kantor berita Suriah tak memberikan perincian mengenai mantan wakil presiden Farouq Ash-Sharaa, yang telah mengabdi dalam Pemerintah Suriah sejak masa jabata Hafez al-Assad, ayah Presiden petahana Bashar al-Assad.
Ash-Sharaa menjadi menteri luar negeri dari 1984 sampai 2006, ketika ia menjadi wakil presiden Suriah.