Senin 21 Jul 2014 19:53 WIB

Dukung Gaza, Suporter PSS Sleman Gelar Penggalangan Dana

Rep: c84/ Red: Fernan Rahadi
Suporter fanatik PSS Sleman, Brigata Curva Sud.
Foto: bola.garudasia.com
Suporter fanatik PSS Sleman, Brigata Curva Sud.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Tindakan keji tentara Israel yang membabi buta menyerang Palestina mendapat kecaman dari sejumlah pihak tak terkecuali dari insan pecinta sepak bola di Indonesia. Brigata Curva Sud (BCS) yang merupakan suporter fanatik PSS Sleman rencananya akan menggelar acara yang diberi tajuk 'BCS For Palestine' pada Rabu (23/7).

BCS yang kental dengan atribut berwarna hitam itu akan melakukan penggalangan dana di depan Curva Sud Shop, yang terletak di Kompleks Ruko Delima No 1, Condong Catur, Sleman, DIY. Panitia acara, Rizal Novianto kepada Republika menyatakan bahwa acara ini ditujukan untuk menunjukan simpati kepada warga Palestina yang tengah berada dalam kondisi sulit.

Rizal menambahkan, bahwa sejatinya acara ini bersifat tidak terlalu formal, dengan mengambil waktu sembari ngabuburit. "Ada sejumlah band indie Jogja, seperti Monalisa, dan beberapa band lain yang akan ikut memeriahkan acara ini," tambah Rizal.

Bentuk protes yang akan dilakukan para pecinta klub berjuluk Super Elang Jawa tersebut pernah juga dilakukan oleh suporter Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, dan Arema Malang yang memiliki basis suporter terbesar di Indonesia.

Baik The Jakmania, Bonek, Bobotoh, dan Aremania kerap menyuarakan kebebasan Palestina melalui tribun stadion. Pada laga persahabatan antara Persija kontra Ajax Amsterdam beberapa waktu lalu, The Jakmania tak ragu untuk memasang bendera Palestina sebagi bentuk dukungannya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement