REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Klub juara La Liga musim lalu, Atletico Madrid, dilaporkan tengah menjajaki kemungkinan memboyong bintang Paris Saint-Germain (PSG), Javier Pastore pada bursa transfer kali ini.
Seperti dilansir AS pada Kamis (24/7), arsitek los Rojiblancos, Diego Simeone, menilai pemain berusia 25 tahun itu mempunyai potensi yang baik untuk menjadi andalannya di musim depan.
Seperti diketahui, pemain berkebangsaan Argentina itu dikabarkan tidak mendapatkan kepercayaan penuh dari Pelatih PSG, Laurent Blanc, setelah hanya tampil sebanyak 18 kali sebagai starter di musim lalu.
Selain itu, satu gol dan satu assist yang disumbangkan mantan pemain Palermo itu dipandang tidak memuaskan Blanc dan membuat jaminan mengenai posisi inti di musim depan semakin tidak jelas.
Keinginan Atletico untuk memboyong pemain kelahiran Cordoba, Argentina itu tentu tidak akan mudah mengingat klub raksasa Italia, Juventus, juga dikabarkan tengah mengincar playmaker yang memiliki 13 caps bersama tim nasional Argentina tersebut.
Selain itu, masalah mahar yang hendak ditawarkan untuk memboyong Pastore juga dinilai akan menjadi masalah bagi rival sekota Real Madrid, mengingat cukup tingginya harga yang akan dipatok PSG bila mereka mau melepaskan gelandangnya tersebut.