Ahad 27 Jul 2014 14:00 WIB

Hizbullah: Tujuan Serangan Israel adalah Masjid Al-Aqsa

Warga Palestina tengah menunaikan shalat di Yerusalem.
Foto: AP
Warga Palestina tengah menunaikan shalat di Yerusalem.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT --  Sekretaris Jenderal Hizbullah Lebanon Sayyid Hassan Nasrallah memperingatkan umat Islam bahwa tujuan serangan Israel adalah Masjid Al-Aqsa. "Tujuan dari Israel menaklukan perlawanan Palestina adalah itu," kata dia seperti dilansir AFP, Ahad (27/6).

Menurut Nasrallah, apa yang terjadi di Gaza memperlihatkan bahaya tengah mengintai dunia Islam. Palestina adalah korban pertama dari betapa bahayanya situasi yang dialami umat Islam.

"Dalam konteks ini, saya memperingatkan bahwa kehancuran kuil-kuil nabi dan tempat-tempat ibadah dapat membuka cara untuk menghancurkan Masjid Al-Aqsa yang suci oleh Zionis," kata dia. Ia menambahkan apa yang dialami masyarakat Irak juga mirip dengan apa yang terjadi di Palestina. Demikian pula dengan situasi di Suriah.

"Tahapan yang kita lewati hari ini adalah yang paling berbahaya sejak pendudukan Palestina. Sebelumnya, kami berbicara tentang penghancuran negara dan rezim, tetapi hari ini mereka bekerja untuk menghancurkan rakyat (Palestina). Ketika kita berbicara tentang konspirasi untuk melenyapkan Palestina, kita berbicara tentang satu plot Israel-AS-Barat yang didukung oleh beberapa rezim Arab," tegasnya.

Dia mengatakan, alasan utama penyebab kegigihan Palestina adalah kemenangan revolusi Islam di Iran dan ketabahan Suriah dalam menghadapi konspirasi-konspirasi." Apa yang terjadi di Gaza merupakan bukti," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement