REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN – Memasuki H-3 Idul Fitri 1435 Hijriah, sebanyak 21.190 pemudik dari berbagai daerah dengan menggunakan bus angkutan umum tiba di Medan, Jumat (25/7).
Petugas Posko Utama Dinas Perhubungan Provinsi Sumut, Libeth, mengatakan, pemudik Lebaran yang datang itu, turun di Terminal Amplas dan Terminal Pinang Baris.
Puluhan ribu pemudik tersebut, menurut dia, menggunakan sebanyak 1.053 angkutan bus ukuran besar dari berbagai jenis yang terdaftar dan dapat mengangkut penumpang.
"Bus mudik Lebaran tiba di Kota Medan dalam keadaan baik, lancar dan tidak ada kendala selama di perjalanan," ucap Libeth, Sabtu (27/7).
Selain itu, kata dia, jumlah bus angkutan umum yang berangkat dari Terminal Pinang Baris dan Terminal Amplas, tercatat sebanyak 1.507 bus dengan jumlah penumpang mudik Lebaran sebanyak 21.723 orang.
"Jumlah penumpang yang berangkat dari terminal Medan lebih banyak daripada yang tiba. Dan diperkirakan pada H-2 dan H-1 akan semakin banyak," ujarnya.