Jumat 22 Aug 2014 10:13 WIB

Petugas Kesehatan Haji Dapat Pembekalan Antisipasi Mers CoV dan Ebola

Rep: neni ridarineni/ Red: Damanhuri Zuhri
Virus Mers
Foto: AP
Virus Mers

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA - Petugas kesehatan haji Indonesia sudah mendapat pembekalan untuk mengantisipasi dan melakukan pencegahan terhadap penyakit yang menjadi perhatian dunia yakni Mers CoV dan Ebola.

Hal itu dikemukakan Kepala Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan Fidiansyah pada Republika, Kamis (21/8). Pembekalan tentang Mers CoV Maret dilakukan karena sudah agak lama muncul, namun penyakit Ebola baru mulai berkembang Juli.

"Meskipun demikian, Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan sudah mengirimkan petunjuk dan pedoman tentang aspek teknis antisipasi dan pencegahan terhadap Ebola melalui email dan website ke masing-masing petugas kesehatan haji. Dengan cara seperti itu diharapkan terjadi efisiensi,''kata dia.

Para petugas kesehatan diharapkan bisa mensosialisasikan mengenai Ebola maupun Mers CoV kepada para jamaah haji yang akan berangkat tahun ini.

Pada waktu pendaftaran menjadi petugas kesehatan, juga melalui website. Sehingga para petugas kesehatan haji sudah memiliki email. Jadi setiap informasi yang baru selalu dikirim melalui email.

Di samping itu, pada saat jamaah haji masuk embarkasi sebelum keberangkatan, para petugas kesehatan haji dan para jamaah haji juga akan mendapatkan sosialisasi lagi tentang pencegahan dan antisipasi terhadap MERS CoV dan Ebola.

Dari Pusat Kesehatan Haji, Bidang Promosi Kesehatan dan Pusat Komunikasi Publik Kementerian Kesehatan juga membuat poster maupun leaflet tentang MERS CoV dan Ebola.

Poster akan dipasang di tempat-tempat yang strategis, baik di asrama haji dan embarkasi di Indonesia maupun di Arab Saudi. Para jamaah haji dan petugas juga akan mendapatkan leaflet. 

Kementerian Kesehatan juga sudah memberikan informasi ke daerah-daerah khususnya Dinas Kesehatan Provinsi maupun Kabupaten/Kota untuk melakukan antisipasi terhadap Mers CoV dan Ebola. Diharapkan hal ini juga disampaikan kepada para calon jamaah haji dan umroh.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement