Kamis 04 Sep 2014 23:41 WIB

Ibisevic Cetak Rekor Gol Tercepat di Timnas Bosnia

Vedad Ibisevic
Foto: Thanassis Stavrakis/AP Photo
Vedad Ibisevic

REPUBLIKA.CO.ID, TUZLA—Vedad Ibisevic mencetak sejarah di tim nasional Bosnia dan Herzegovina. Penyerang 30 tahun ini mencetak gol tercepat dalam pertandingan persahabatan melawan Liechtenstein di Tuzla, Bosnia, yang saat ini baru saja berakhir. Laga dimenangkan Bosnia dan Herzegovina 3-0.

Gol striker Stuttgart ini tercipta saat laga belum genap satu menit. Menerima operan Sejad Salihovic dari kiri, Ibisevic mengecoh seorang bek Liechtenstein dan kemudian melepaskan tendangan mendatar. Bola sepakan Ibisevic menembus sisi kanan gawang Liechtenstein saat waktu menunjukkan detik ke-48. Kiper Liechtenstein Peter Jehle yang sudah melompat tak kuasa mengadang bola.

Torehan gol Ibisevic menjadi 23 karena ia mencetak gol kedua Bosnia dan Herzegovina pada menit ke-14. Tambahan dua gol membuat Ibisevic berada pada posisi ketiga dalam daftar topskorer sepanjang masa Bosnia dan Herzegovina di bawah Zvjezdan Misimovic (25) yang sudah pensiun. Sementara Edin Dzeko yang mencetak gol ketiga Bosnia ke gawang Liechtenstein pada menit ke-24 berada di puncak dengan 37 gol.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement