REPUBLIKA.CO.ID, INGGRIS -- Gianfranco Zola, legenda sepak bola Chelsea, mengaku tak berminat untuk menjalani karier kepelatihannya di tanah kelahirannya di Italia. Mantan pelatih Watford ini mengaku lebih tertarik untuk melanjutkan karier sebagai pelatih di daratan Inggris ketimbang menerima tawaran dari klub Serie A Italia.
''Bagaimana dengan masa depan saya? Saya sekarang ini masih lowong. Prioritas saya inginnya tetap di Inggris dan jika saya tak mendapatkan kesempatan di sini maka baru saya akan meliriknya ke luar,'' kata Zola kepada TMW sebagaimana dilansir dari laporan Tribal Football.
''(Kompetisi) Serie A itu sangat menantang, ada beberapa hal yang dipertaruhkan dan lokasi di Italia juga tidaklah mudah.''
''Buat saya ini menjadi sebuah urusan pribadi tetapi saya tidak mau menampik untuk menjalani sebuah pengalaman di Serie A,'' ujarnya.