Sabtu 20 Sep 2014 09:08 WIB

Bupati Banyuwangi Dukung Pilkada Langsung

Rep: marniati/ Red: Damanhuri Zuhri
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, M.Si
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, M.Si

REPUBLIKA.CO.ID, BANYUWANGI -- Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas mendukung sistem pemilihan kepala daerah secara langsung.

Hal tersebut, menurut Azwar Anas, dikarenakan sistem pemilihan kepala daerah secara langsung memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.

"Kita bisa menjaga relasi psikologis dengan rakyat. Saya rasa rakyat akan banyak menerima manfaatnya dari pemilihan secara langsung," ujar Abdullah Azwar Anas kepada Republika Jumat malam (19/9).

Ia menjelaskan pemilihan kepala daerah secara langsung juga akan membuat seorang pemimpin lebih sering turun ke masyarakat. Seperti blusukan yang membuat rakyat dapat langsung menyapa pemimpinnya. 

,

"Jangan-jangan kalau pemimpin yang dipilih DPRD, nggak menyapa rakyatnya. Nyapanya dari mobil aja," ungkap Bupati Banyuwangi menjelaskan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement