REPUBLIKA.CO.ID, MEKSIKO CITY -- Klub strata kedua Meksiko Irapuato mengembalikan uang para penggemarnya setelah kembali kalah pada akhir pekan.
"Pada Selasa, kami akan mengembalikan uang di kasir tiket kepada semua orang yang membawa tiket mereka," kata klub melalui akun Twitternya.
Irapuato takluk 0-1 dari tamunya Correcaminos pada Sabtu, yang membuat mereka hanya terpaut dua angka dari posisi juru kunci di Liga de Ascenco Meksiko, divisi kedua.
Klub awalnya mengatakan mereka akan mengembalikan uang jika 8.000 penggemar menyaksikan pertandingan itu sebagai upaya untuk berusaha dan mendongkrak kehadiran penonton.
Bagaimanapun, mereka mengatakan tetap akan menepati janjinya meski penonton yang membeli tiket hanya sejumlah 2.467 penonton.