REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih Walter Mazzarri bertemu para wartawan pada Selasa (23/9) untuk membahas pertandingan Nerazzuri berikutnya melawan Atalanta di Giuseppe Meazza, Kamis (25/9) dini hari WIB. Mazzarri menjawab beberapa pertanyaan dengan berbagai topik, mulai para pemain dan apa harapan dari mereka, tim lawan yang dilatih oleh Stefano Colantuono sampai perpanjangan kontrak Piero Ausilio yang baru dinyatakan resmi tadi pagi.
Disinggung tentang tradisi terakhir Atalanta yang kerap menuai hasil bagus di Meazza, Mazzarri mengatakan bahwa para pemain harus membuktikan bahwa cukup mampu menghentikan tradisi tersebut. "Tim-tim selalu mendapat tambahan motivasi tiap kali bertemu Inter. Kami lagi di awal sebuah siklus baru, dengan sekelompok pemain yang baru. Anda harus menyesuaikan lawan dengan kondisi fisik dan mental," katanya, dilansir laman resmi klub.
Menurut dia, jika Inter mampu menanganinya, maka bisa meningkatkan kualitas. "Saya ingin melihat pendekatan yang sama besok seperti ketika kami mengalahkan Sassuolo, menguasai mereka sejak awal permainan. Kami perlu konsistensi di semua partai yang kami hadapi," ujar mantan pembesut Napoli itu.
Terkait dengan Fredi Guarin, ia mengapresiasi pemain timnas Kolombia tersebut. "Guarin mampu bermain dengan sangat bagus. Saya harus melihat apakah dia bermain dengan kecepatan tertinggi dan apakah kondisinya cukup bugar untuk menampilkan kemampuan terbaiknya. Itu terjadi pada setiap posisi."
Kemudian, Mazzarri memastikan bahwa Rodrigo Palacio siap bermain apabila kondisinya benar-benar fit. "Saya berpikir inilah saatnya untuk menurunkan Rodrigo sejak menit awal. Kita akan melihat bagaimana dia melakukannya. Ketika ia lagi bagus-bagusnya, maka dia menjadi pemain yang mampu melakukan hampir segalanya," katanya.
Mazzarri melanjutkan, "Dia penyerang modern yang memberi banyak gol kepada Anda, dapat mengalahkan pemain yang mengawalnya."