Senin 29 Sep 2014 21:11 WIB

Kesulitan Bernafas, Bocah Timor Leste Dioperasi Gratis di Melbourne

Red:
abc news
abc news

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Bocah Timor Leste, Jeca Periera (11 tahun), berhasil menjalani operasi jantung di Melbourne, Australia, setelah sekian lama menderita kesulitan pernafasan. Ia diterbangkan dari Dili pekan lalu, atas bantuan badan amal Australia East Timor Hearts Fund.

Jeca didiagnosa menderita penyakit rematik yang telah merusak detak jantungnya. Akibatnya, ia kesulitan bernafas, berat badannya menurun drastis, sehingga tidak bisa lagi bersekolah.

Menurut para dokter, tanpa pengobatan, kondisi Jeca akan semakin memburuk dan ia diperkirakan tinggal memiliki masa hidup enam bulan.

Di Australia sendiri penyakit rematik sangat jarang, namun sejumlah komunitas aborigin mengalami kasus yang lebih tinggi.

Penyakit yang diderita Jeca banyak ditemui di Timor Timur. Namun karena kondisi pelayanan kesehatan di negara tersebut, pasien sepeti Jeca tidak bisa mendapatkan perawatan yang dibutuhkan.

Jeca, ibunya Marquita dan seorang penerjemah akhirnya diterbangkan ke Melbourne untuk menjalani operasi.

Operasi tersebut, mitral balloon valvotomy atau sering disebut pemasangan cincin, dilakukan oleh ahli kardiologi Prof Richard Harper dari MonashHeart.

Menurut Ingrid Svendsen dari East Timor Hearts Fund, dukungan rumah sakit dan layanan kesehatan di Australia sangat besar artinya bagi badan amal yang dikelolanya.

"Operasi semacam ini biayanya tidaklah murah," katanya, "Tanpa dukungan rumah sakit di Australia kami tidak mungkin bisa menyelamatkan nyawa pasien seperti Jeca."

Dalam menjalankan operasi jantung ini, Professor Harper dibantu oleh 15 orang dokter spesialis lainnya.

Jeca Periera seusai menjalani operasi.

Menurut Professor Harper, operasi berjalan selama satu jam saja, dan sukses. "Dengan operasi ini, Jeca akan lebih mudah bernafas," jelasnya baru-baru ini.

Berselang 24 jam usai operasi, Jeca sudah pulih dan nafsu makannya pun kini sudah membaik. Ia dijadwalkan akan menikmati suasana Kota Melbourne termasuk mengunjungi kebun binatang. Setelah itu, Jeca akan kembali ke Dili dan menurut dia, suatu hari kelak, ia akan menjadi dokter.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement