Rabu 01 Oct 2014 08:30 WIB
Perppu Pilkada

SBY: Siapa yang Diuntungkan dengan Pilkada DPRD?

Pertemuan Cikeas, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) meninggalkan podium seusai memberikan keterangn pers terkait pertemuannya dengan petinggi partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih.
Pertemuan Cikeas, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) meninggalkan podium seusai memberikan keterangn pers terkait pertemuannya dengan petinggi partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gerah terus dikritik, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kembali bersuara soal polemik UU Pilkada. Kali ini, lewat akun twitter @SBYudhoyono, Rabu (1/10) pagi, ia lagi-lagi melakukan pembelaan diri.

Setidaknya, ada 38 kicauan di lini masa akun itu dengan tanda *SBY*. Artinya, itu merupakan kicauan langsung dari SBY, bukan administrator akun.

Ia mengatakan, Demokrat tak akan diuntungkan dengan UU Pilkada yang baru saja disahkan. Karena, suara partai penguasa itu pada pileg 2014 hanya sebesar 10 persen.

"Partai mana yg usulkan? Siapa yg diuntungkan dengan pilkada DPRD? Ya tentu partai-partai besar," tulisnya.

Menurut dia, rakyat akan dirugikan dengan mekanisme pilkada lewat DPRD. Apalagi kalau partai pengusung mekanisme itu memang berniat untuk membagi-bagi kursi kepala daerah kepada kelompoknya saja. "Rakyat kita dikemanakan?"

Menurutnya, pilihan kepala daerah leat DPRD bisa transaksional. Karena calon gubernur, bupati dan wali kota lebih ditentukan oleh para ketua umum partai. Sehingga, belum tentu sesuai kehendak rakyat. 

Karenanya, SBY menyatakan, telah berdiri di posisi yang sangat jelas. Yaitu, tidak pilih pilkada oleh DPRD. Karena kemungkinan politik uang akan jauh lebih besar. 

"Insya Allah, sampai kapan pun saya akan jaga amanah utk berpolitik yang baik, tanpa agenda tersembunyi & niat buruk, apalagi menipu."

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement