Jumat 03 Oct 2014 11:20 WIB

Produser: 'Garuda 19' Bukan untuk Memuja-muja Timnas U-19

Rep: CR05/ Red: Yudha Manggala P Putra
Poster film Garuda 19
Poster film Garuda 19

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produser Avisean Soelbi mengatakan 'Garuda 19' garapan Mizan Production bukan dibuat untuk memuja-muja Timnas U-19. Baginya film ini lebih sebagai ekspresi kebanggaan dan apresiasi pada perjuangan skuat pelatih Indra Sjafrie tersebut.

“Film ini bukan untuk memuja-muja karena mereka bukan ingin disanjung.  Sederhana saja, memotret sebuah perjuangan, integritas kuat, semangat membatu yang menggetarkan,” ujar Aves Soebli  di Epicetrum Kuningan Jakarta, Kamis (2/9).

Film ‘Garuda 19’ merupakan hasil kerjasama Mizan Production dan Pertamina Foundation. Terinspirasi dari kisah nyata perjuangan coach Timnas U-19 Indra Sjafri yang menanamkan semangat membatu pada tim pelatih dan anak asuhannya.

Film yang disutradarai Adibachtiar Yusuf ini mengambil lokasi syuting di Jakarta, Yogya, Solo, Konawe dan Alor. Dibintangi sejumlah aktor seperti Mathias Muchus, Ibnu Jamil, Mandala Abadi, Reza Adtya, dan Sumarlin Beta.

Film akan tayang di bioskop Tanah Air pada 9 Oktober 2014, sehari sebelum Timnas U-19 bertanding melawan Myanmar 10 Oktober.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement