Senin 06 Oct 2014 13:24 WIB
Kursi Pimpinan MPR

PKS Tegaskan Komitmen Bersama KMP untuk Pimpinan MPR

Sekretaris Fraksi PKS DPR RI Abdul Hakim
Foto: pks-sumatera.org
Sekretaris Fraksi PKS DPR RI Abdul Hakim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menegaskan komitmennya pada Koalisi Merah Putih (KMP) untuk pemilihan pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

“(Fraksi) tetap konsisten dengan kesepakatan pimpinan partai politik Koalisi Merah Putih yaitu mengajukan paket calon bersama,” ujar Sekretaris FPKS Abdul Hakim, dalam siaran persnya, Senin (6/10). Ia menyatakan calon pimpinan tidak jauh dari perkiraan yang beredar di media. Anggota FPKS juga dipastikan dapat hadir lengkap pada rapat paripurna malam nanti.

Fraksi PKS DPR, kata dia, telah mengoordinasikan langkah-langkah persiapan menghadapi pemilihan Ketua MPR. Sejak pukul 7 pagi, Senin (6/10), FPKS sudah berkumpul di Lantai 3 Gedung Nusantara I Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, dengan agenda salah satunya adalah penyiapan rapat paripurna MPR untuk memilih paket pimpinan lembaga tinggi negara tersebut.

Hakim memandang banyak masyarakat yang memandang positif apa yang terjadi di komplek parlemen, Senayan, belakangan ini. “Tentunya di luar aksi-aksi ala koboi dan yang tidak beretika yang dipertunjukkan di sidang sebelumnya,” ujarnya.

Menurut anggota DPR dari daerah pemilihan Provinsi Lampung ini, wajar bila KMP ingin berperan serta dalam penguatan parlemen. “Keseimbangan kekuatan antara legislatif dan eksekutif sebenarnya positif untuk mendapatkan kebijakan yang berpihak pada rakyat,” ujar Hakim. Menurutnya kondisi seperti ini akan membuat, baik lembaga eksekutif maupun legislatif, saling berlomba mengusulkan kebijakan prorakyat. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement