Sabtu 18 Oct 2014 03:13 WIB

Diduga Depresi Pemuda Ini Dipasung Keluarganya

Pemasungan (ilustrasi).
Foto: www.kentalmanis.com
Pemasungan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Yoga (17), pemuda asal Desa Sido Makmur, Kecamatan Teramang Jaya, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, dilaporkan oleh warga setempat dipasung oleh keluarganya sendiri, Jumat sore.

"Pemuda ini dipasung oleh keluarganya karena diduga mengalami depresi," kata warga Desa Sidomakmur, Wagini, di Mukomuko, Jumat.

Wagini yang juga Kepala SDN 7 Kecamatan Teramang Jaya itu mengatakan, pemuda tersebut baru lulus SMA di Jawa dan belum lama menetap di desa itu, sekitar bulan Juni 2014.

Menurut dia, pemuda ini dipasung oleh keluarganya karena diduga depresi, keinginannya untuk kuliah tidak mendapat dukungan dari keluarganya.

Kendati demikian, katanya, pergaulan pemuda ini dikenal oleh warga setempat ramah dan pintar mengaji."Tetapi pemuda ini tidak menganggu orang lain," ujarnya lagi.

Ia menerangkan, bagian tubuh pemuda itu yang dipasung yakni menggunakan kayu kapuk yang telah disiapkan pihak keluarga yang bersangkutan. Posisi pemuda itu hanya bisa duduk.

"Kami kasihan dan perihatin melihat kondisi. Kami berharap dinas sosial segera kelapangan melepaskan pemuda ini," ujarnya lagi.

Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Mukomuko Haryadie Nazar mengatakan pihaknya telah menerima laporan terkait dengan pemasungan pemuda oleh keluarganya.

Ia mengatakan, pihaknya akan menuju ke lokasi untuk melepaskan pemuda tersebut.

Ia mengatakan, seharusnya pemasungan itu tidak perlu terjadi. Ada langkah dan upaya lain dalam menyelesaikan masalah yang dihadapi pemuda itu.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement