Selasa 21 Oct 2014 18:23 WIB

Tahun Depan, Kemkominfo Kirim 146 Pemuda ke Jepang

Pemandangan Kota Sakai yang dilihat dari atas ketinggian gedung Sakai City Hall, Sakai, Jepang, Kamis (9/10).
Foto: Republika/Didi Purwadi
Pemandangan Kota Sakai yang dilihat dari atas ketinggian gedung Sakai City Hall, Sakai, Jepang, Kamis (9/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemkominfo), pada tahun 2015, akan mengirim sebanyak 146 pemuda dan pemudi Indonesia untuk belajar mengenai media di Jepang.

Kepala Seksi Layanan Informasi Perwakilan Negara Asing dan Lembaga Internasional, Direktorat Layanan Informasi Internasional, Kemkominfo, Henny Prastiwi di Jakarta, Selasa (21/10), mengatakan pada tahun 2015 akan ada dua angkatan yang dikirim, yaitu dari tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan tingkat mahasiswa.

"Kuota masing-masing angkatan sebanyak 50 orang untuk SMA dan 96 orang untuk mahasiswa," katanya di Jakarta.

Menurut Henny, ratusan pemuda dan pemudi Indonesia ini dikirim melalui program yang diberi nama "Japan-East Asia Network of Exchange for Students and Youth" (Jenesys) atau jaringan pertukaran untuk mahasiswa dan pemuda Jepang-Asia Timur.

"Jenesys merupakan bagian dari upaya revitalisasi ekonomi Jepang, meningkatkan jumlah pengunjung ke sana, dan pada saat yang sama, mempromosikan pemahaman terhadap nilai-nilai Jepang kepada para mahasiswa dan pemuda dari wilayah Asia atau Oseania," kata Henny yang juga sekaligus Ketua Delegasi Jenesys dan Supervisor Indonesia.

Dia menjelaskan tujuan Jenesys di antaranya memperkuat proses internasionalisasi beberapa daerah di Jepang dengan menekankan pemuda sebagai sumber daya manusia, serta meletakkan dasar bagi ikatan masa depan antara para pemuda dari negara Asia dan Oseania dengan Jepang berdasarkan sikap saling pengertian dan persahabatan.

Sedangkan untuk Kemkominfo lebih difokuskan kepada media dan jurnalistik sehingga perekrutan para pesertanya kebanyakan mahasiswa jurusan komunikasi, teknologi informasi (TI) dan pelajar yang senang menggunakan sosial media sosial seperti blog.

"Hasil presentasi yang baik dari kunjungan 95 mahasiswa Indonesia pada Oktober ini membuat Jepang meminta Kemkominfo kembali mengirimkan pemuda dan pemudinya tahun depan," katanya lagi.

Dia menambahkan, para mahasiswa yang kembali dari Jepang diharapkan dapat menerapkan ilmu pengetahuan yang diperoleh selama di sana dan membagikannya kepada orang lain.

Sebelumnya, Kemkominfo mengirimkan 95 mahasiswa Indonesia ke Jepang. Di sana, para mahasiswa tersebut diberi pengetahuan mengenai kondisi dunia jurnalistik dan perusahaan media terbesar serta tertua.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement