Senin 27 Oct 2014 12:24 WIB
Komisi DPR

Ketua DPR Minta Fraksi di KIH Segera Serahkan Nama Anggota Komisi DPR

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Joko Sadewo
Setya Novanto
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Setya Novanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPR Setya Novanto meminta lima fraksi di DPR segera menyerahkan nama-nama anggota komisi hari ini, Senin (27/10). Penyerahan nama itu mendesak dilakukan mengingat Kabinet Kerja  Presiden Joko Widodo sudah terbentuk.

"Saya sudah minta pada pimpinan dan fraksi-fraksi untuk melakukan ini (penyerahan nama-nama), karena rakyat sudah menunggu dan suasana bekerja sudah mulai," kata Setnov, panggilan Setya Novanto, di komplek parlemen, Senin (27/10).

Perubahan nomenklatur beberapa kementerian, lanjutnya, berimplikasi pada masalah anggaran, sosial dan politik. Selain itu, penggabungan pembentukan kementerian baru juga menyangkut hal-hal terkait masalah struktur, organisasi, sumber daya manusia dan hal-hal lainnya.

Apalagi, lanjutnya, terkait dengan badan legislasi. Jika nama-nama tidak diserahkan secepatnya, maka DPR tidak bisa secepatnya untuk bekerja. Selain itu, kata Setnov, juga menyangkut masalah penggajian dari staf-staf ahli yang harus diselesaikan. "Ini sebaiknya hari ini memang harus dilakukan (penyerahan nama)," ujarnya.

Seperti diketahui, lima fraksi yakni PDIP, PKB, Nasdem, Hanura dan PPP yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH) belum menyerahkan nama-nama anggota komisi. Akibatnya, pemilihan pimpinan komisi dan alat kelengkapan dewan belum bisa dilakukan.

Sementara lima fraksi yang telah menyerahkan nama-nama adalah Gerindra, Golkar, Demokrat, PKS dan PAN. Kelima fraksi tersebut tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement