REPUBLIKA.CO.ID, ZURICH -- Penghargaan Bola Emas Piala Dunia 2014 di Brasil yang diberikan ke Lionel Messi kembali menuai kritik. Setelah sebelumnya, Diego Maradona yang mengatakan trofi tersebut ditempeli logo Adidas (yang kebetulan merupakan sponsor Messi), selang tiga bulan kemudian Presiden FIFA, Sepp Blatter ikut mengomentari hal itu.
"Saya pikir keputusan itu tidak benar. Saya terkejut ketika saya menerima keputusan Komite. Mereka mengatakan kepada saya mereka hanya melihat 10 pemain yang berada di final," ujar Blatter seperti dilansir dari Washington Post, Rabu (29/10).
Meski membawa Argentina ke final Piala Dunia melawan Jerman, Blatter mengaku terkejut saat Messi dianugerahi kehormatan itu. Pasalnya, Albiceleste dikalahkan oleh anak asuh Joachim Loew dengan skor 0-1.
Hal itu dikarenakan, pemain terbaik harusnya adalah dia yang bermain membela timnya hingga meraih gelar juara. Seperti sarung tangan emas yang didapat oleh penjaga gawang Jerman, Manuel Neuer. Bahkan, Neuer dianggap layak mendapat bola emas berkat penampilannya sebagai die Nationalmannschaft yang memenangkan Piala Dunia keempat kalinya.