Senin 03 Nov 2014 17:41 WIB

Musim Depan, Jumlah Pemain Asing di ISL Berkurang

Rep: c79/ Red: Israr Itah
Indonesia Super League
Indonesia Super League

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --PSSI menetapkan aturan baru terkait kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Dalam hasil rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, Ahad (2/11) malam, PSSI memastikan kuota pemain asing yang merumput di kompetisi tertinggi Tanah Air itu akan dipangkas. 

Jika pada kompetisi ISL musim ini PSSI membolehkan setiap klub memiliki maksimal empat pemain asing, maka musim depan jumlahnya dikurangi menjadi tiga.

"Untuk kompetisi musim depan, ISL hanya boleh mengontrak tiga pemain asing. ketiga pemain asingnya boleh dari mana saja, baik itu Amerika Latin, Afrika, Eropa, ataupun Asia," ujar Joko Driyono, Sekjen PSSI dalam jumpa pers seusai rapat Exco.

Joko menambahkan, pembatasan pemain asing di kompetisi nasional dari musim ke musim memang terus dilakukan PSSI demi melindungi pemain muda yang membutuhkan lebih banyak jam terbang di level klub profesional. Selain itu dengan adanya pengurangan ini maka diharapkan akan muncul pemain-pemain lokal dengan talenta hebat sebagai andalan tim nasional Indonesia. 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement