Kamis 20 Nov 2014 20:36 WIB

Soal Tes Keperawanan, Polri Sebut Hanya Periksa Kesehatan Alat Reproduksi

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Julkifli Marbun
Ronny F Sompie
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Ronny F Sompie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Markas Besar Kepolisian RI (Mabes Polri) membantah adanya tes keperawanan terhadap anggota polisi wanita (polwan) mereka. Sumber resmi di instansi negara itu menyebutkan, yang ada hanyalah pemeriksaan kesehatan alat reproduksi para calon polisi, bukan tes keperawanan.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjenpol Ronny Franky Sompie mengatakan, setiap calon siswa Polri yang akan mengikuti pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN), wajib mengikuti tes kesehatan secara menyeluruh. "Mulai dari kepala sampai ujung kaki," ujarnya kepada Republika, Kamis (20/11).

Tes kesehatan ini menurutnya memiliki dua tujuan. Yang pertama adalah untuk memastikan setiap calon siswa memang dalam kondisi sehat fisiknya dan dapat menjalankan aktivitas selama pendidikan. Kedua, tes kesehatan tersebut juga untuk memastikan setiap calon siswa tidak mengidap penyakit yang dapat menular kepada lingkungannya.

"Apalagi, selama berada di SPN, siswa-siswa itu tidur bersama-sama di barak, juga mandi bersama-sama di kamar mandi yang sama. Tentu saja di antara mereka tidak boleh ada yang mengidap penyakit menular," imbuh Ronny.

Dalam rangkaian tes kesehatan fisik siswa di Polri, kata Ronny lagi, alat reproduksi juga menjadi bagian dari anggota tubuh yang diperiksa. Semuanya diwajibkan mengikuti pemeriksaan ini, baik calon polisi laki-laki maupun calon polwan. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa mereka tidak mengidap penyakit kelamin menular, tumor, ataupun penyakit-penyakit lainnya.

"Pemeriksaan itu sama sekali tidak bermaksud tendensius (mengecek keperawanan) seperti yang dituduhkan pihak-pihak tertentu. Melainkan semata-mata untuk mengetahui kondisi kesehatan alat reproduksi calon siswa kami," tegas Ronny.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement