REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menilai bahwa ada kesalahan persepsi oleh NGO atau LSM dalam membantu korban bencana.
Susi memberikan contoh, saat tsunami terjadi di Pangandaran tahun 2006, bantuan yang diterima oleh korban di Pangandaran sangat minim. "Ini karena tsunami Pangandaran bukan dianggap bencana nasional. So little help coming," ujar Menteri Susi, Senin (24/11).
Susi menyayangkan adanya klasifikasi bencana: bencana nasional atau lokal. Menurut Susi, bencana apapun skalanya harusnya mendapat perhatian yang pantas.
"Mengapa saya sampaikan di sini, karena selama ini bantuan datang dari level yang berbeda," ujar Susi. Ketimpangan bantuan bencana, juga terjadi di kawasan bencana lainnya seperi Wasior Papua dan Mentawai Sumbar. "We have to see humanity from whatever level," lanjut Susi. Bahwa kemanusiaan adalah sama untuk siapapun.
Maka dari itu ke depan, Menteri Susi mendorong NGO atau LSM untuk bisa membantu tanpa memandang besar kecil atau besar kecilnya kerugian. "Nyawa semua orang sama pentingnya ujar Susi.