Senin 01 Dec 2014 10:16 WIB

Temukan 100 Ribu Dolar AS, Pemilik Burger King Ini Kembalikan Uangnya

Rep: C83/ Red: Erdy Nasrul
Uang pecahan dolar AS
Uang pecahan dolar AS

REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Seorang Muslim yang sekaligus pemilik cabang Burger King di San Jose menemukan uang senilai 100 ribu dolar AS di restoran miliknya. Uang itu ia serahkan ke polisi setempat.

"Saya seorang Muslim, dan kami percaya bahwa Anda harus berkeringat untuk mendapatkan apa yang Anda peroleh," ujar pemilik Burger King, Altaf Chaus seperti dilansir IslamOnline (29/11).

Saat ransel yang berisi uang tersebut ditemukan, ia berharap seseorang kembali ke tokonya untuk mengambil ransel itu kembali. Namun, pemilik tersebut tidak kunjung tiba. Ia memutuskan untuk membuka ransel dan berharap menemukan identitas pemiliknya. "Saya membuka ritsleting dan melihat ton tagihan, dibungkus dengan karet gelang dan ditumpuk, ada 10 bundel  dan berisi 10 ribu dolar AS dalam setiap bundel. Dan saya sangat terkejut," katanya.

Chaus, sang pemilik Burger King adalah warga India yang telah tinggal di Amerika sejak 26 tahun yang lalu. Ia telah bekerja di tiga pekerjaan ketika pertama kali datang ke AS, yaitu memperbaiki AC siang hari, bekerja di Taco Bell di malam hari, dan kemudian menjalankan pompa bensin sepanjang malam, sampai fajar menyingsing. Berkat dukungan keluarga dan menabung ia berhasil membeli sebuah cabang restoran Burger King di California.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement