Rabu 03 Dec 2014 16:42 WIB

'Penolakan Kantor Hamas Bukti Indonesia Dukung Kemerdekaan Palestina'

Rep: cr02/ Red: Bilal Ramadhan
Netizen mengkritik keputusan pemerintah menolak pendirian kantor Hamas
Foto: twitter
Netizen mengkritik keputusan pemerintah menolak pendirian kantor Hamas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Majelis Ulama Indonesia (MUI) Muhyiddin Junaidi menilai penolakan kantor perwakilan Hamas di Indonesia merupakan bukti dukungan yang diberikan oleh Indonesia untuk kemerdekaan Palestina.

Banyak pihak menuding pemerintah Indonesia telah keluar dari komitmennya untuk mendukung kemerdekaan Palestina. Hal itu terlihat dari keputusan pemerintah yang menolak berdirinya kantor Hamas di Indonesia.

Namun, Muhyiddin memiliki pandangan lain akan hal tersebut. Ia menilai bahwa pembangunan kantor Hamas di Indonesia hanya menimbulkan dualisme di Palestina maupun di Indonesia. "Penolakan merupakan bukti dukungan Indonesia kepada kemerdekaan Palestina," kata Muhyiddin kepada ROL, Rabu (3/12).

Banyak pihak juga menilai Presiden Indonesia Joko Widodo telah mencederai janjinya pada kampanye pemilu lalu. Dalam kampanyenya, Jokowi pernah berjanji untuk memberikan dukungan kepada Palestina. Muhyiddin mengatakan bahwa langkah Jokowi untuk mendukung Palestina tidak ada yang salah.

"Kita mendukung negara Palestina bukan kepada faksinya," ujar Muhyiddin.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement