REPUBLIKA.CO.ID,MANCHESTER -- Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengklaim memiliki kekuatan yang cukup di lini pertahanan meski tengah diterpa badai cedera. Van Gaal menilai, banyaknya pemain belakang yang absen tidak membuat MU kehilangan ambisi untuk tampil gahar di Liga Primer Inggris.
The Red Devils kehilangan banyak pemain bertahan yang mengalami cedera seperti Phil Jones, Jonny Evans, Chris Smalling, Marcos Rojo, Rafael dan Luke Shaw. Meski begitu, tren postitif tetap mereka ukir saat mengalahkan Southampton dengan skor 2-1, akhir pekan kemarin.
Merupakan kemenangan kelima mereka beruntun di liga primer. MU kini mantap menghuni posisi ketiga klasemen, kembali meramaikan perburuan gelar Liga Primer Inggris.
"Apakah kami harus membeli pemain (bertahan)? Tidak. Kami memiliki lebih dari cukup," ujar van Gaal dilansir Tribal Football, Rabu (10/12). Menurutnya, tidak ada istilah krisis pemain bertahan yang dialami klubnya.