Kamis 11 Dec 2014 15:44 WIB

Santri Daqu Gaza Akan Hadiri Zikir Nasional

Pimpinan Pesantren Daarul Quran Internasional Ustaz Yusuf Mansur bersama santri Rumah Tahfidz Daarul Quran Gaza, Palestina
Foto: Republika/Damanhuri
Pimpinan Pesantren Daarul Quran Internasional Ustaz Yusuf Mansur bersama santri Rumah Tahfidz Daarul Quran Gaza, Palestina

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiga santri Rumah Tahfidz Daarul Quran (Daqu) asal Gaza, Palestina, menyatakan kesediaanya untuk menghadiri acara Zikir Nasional yang diselenggarakan Harian Umum Republika menyambut Malam Tahun Baru, 31 Desember yang akan datang.

''Insya Allah, kami akan hadir pada acara tersebut bersama pimpinan Daarul Quran, Ustaz Yusuf Mansur,'' ungkap Hussein, yang diamini kedua rekannya Salim dan Umar kepada Republika usai acara Corporate Gathering PPPA Darul Quran di hotel Mandarin, Jakarta Pusat, Rabu (10/12).

Hussein, Salim dan Umar tiba di Indonesia bersama Muhammad, salah seorang pembimbing Rumah Tahfidz Daarul Quran di Gaza, Palestina 22 Oktober lalu. Mereka hadir di Jakarta untuk menghadiri Wisuda Akbar Indonesia Menghafal di Gelora Bung Karno.

Karena alasan keamanan, keempatnya sampai saat ini masih berada di Indonesia. Hussein, Salim dan Omar akan melanjutkan program menghafal Alquran di Pesantren Daqu Ketapang, Tangerang, Banten. Sedangkan Muhammad akan berusaha melanjutan program S2 di universitas terkemuka di Yogayakarta.

Selama berada di Indonesia, Hussein, Salim dan Umar sempat mengunjungi beberapa daerah di Indonesia seperti Bandung, Yogyakarta, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Lampung.

Ketiganya mengaku sangat senang bisa mengunjungi beberapa daerah dan bersilaturahim dengan umat Muslim di berbagai daerah.

''Sungguh kami sangat senang bisa bertemu dan bersilaturahim dengan Umat Muslim Indonesia di berbagai daerah. Muslim Indonesia adalah orang yang sangat baik,'' ungkap Hussein yang didampingi Salim dan Umar.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement