Jumat 12 Dec 2014 08:38 WIB

'Ronaldo Lebih Layak Raih Ballon d'Or Dibanding Messi dan Neuer'

Rep: C 89/ Red: M Akbar
Cristiano Ronaldo (kanan) dan Lionel Messi
Foto: Jon Super/AP Photo
Cristiano Ronaldo (kanan) dan Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, MAROKO -- Pelatih tim nasional Maroko, Badou Zaki, mengaku dirinya lebih memilih Cristiano Ronaldo ketimbang Manuel Neuer maupun Lionel Messi dalam penilaian FIFA Ballon d'Or.

Menurutnya, penyerang Real Madrid tersebut paling layak diantara semua nominator jika dilihat dari semua hasil yang dicapai sepanjang tahun ini.

"Saya memilih Ronaldo di Ballon d'Or karena ia layak mendapatkannya. Dia melakukan hal-hal menakjubkan tahun ini seperti memenangkan Copa del Rey dan Liga Champions," ujar Zaki dilansir dari Goal.com.

Selain penghargaan tim, Zaki menyanjung Ronaldo yang memenangkan berbagai penghargaan individu belum lama ini. Diantaranya pencetak gol terbanyak liga Champions Eropa musim lalu, gelar Pichichi serta pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak La Liga Spanyol.

Ia juga menyebut prestasi Manuel Neuer yang berhasil meraih juara dunia bersama tim nasional Jerman dan gelar Bundesliga bersama Bayern Muenchen. Namun, menurutnya hasil positif diatas diperoleh lewat permainan tim, bukan individu Neuer seorang.

"Saya tidak berfikir Neuer layak menang. Jerman memenangkan piala dunia dengan kerjasama tim, bukan berkat satu pemain," ungkap mantan pemain Real Mallorca ini.

Pemenang penghargaan Ballon d'Or ini akan diumumkan di Zurich, pada tanggal 12 januari 2015. Semua pelatih dan tim nasional serta jurnalis olahraga dari negara-negara anggota FIFA akan memilih satu diantara tiga pemain di atas.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement