REPUBLIKA.CO.ID, RABAT -- Cedera yang dialami dua pemain Real Madrid, James Rodriguez dan Sami Khedira, sudah mulai pulih. Bahkan, kedua gelandang tersebut dapat dipastikan bisa diturunkan pada laga final Piala Dunia Antar Klub pada Sabtu (20/12) ini.
"Saat ini kami dalam kondisi bagus, lantaran kami bisa menyelesaikan permalasahan cedera dengan baik. James dan Modric,dan Khedira baik secara fisik maupun mental. Memang Khedira dan James belum bisa diturunkan saat bermain melawan Cruz Azul di laga semifinal. Kedua pemain baru bisa dimainkan di partai final," ujar manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti, kepada harian AS.
Los Blancos sendiri langsung melaju di babak semifinal Piala Dunia Antar Klub melawan Cruz Azul di Marrakesh. Sebelumnya, Cruz Azul sukses menumbangkan WS Wanderers FC dengan skor 3-1. Sebenarnya laga itu rencananya bakal digelar di Rabat, tapi dipindah karena kondisi lapangan yang buruk.
Meski secara kualitas Real Madrid jauh di atas lawan-lawannya, tapi Don Carlo tetap menghimbau agar para pemainnya tetap bekerja keras. Bagi dirinya, semua lawan di Piala Dunia Antarklub adalah berpeluang untuk juara. Sebab, kata pelatih asal Italia itu, semua kontestan adalah jawara di benuanya masing-masing.
"Semua kontestan di sini adalah jawara. Mungkin kami sedikit superior, tapi kami harus menunjukkannya di lapangan,'' kata pelatih yang mempersembahkan La Decima untuk Madrid.